Senin, 30 Maret 2020

INFO PENGIRIMAN LAPORAN KINERJA

INFO LAPORAN KINERJA MIN 2 BONDOWOSO

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Dengan memanjatkan puja/puji syukur kehadirat Allah Swt. dan sholawat pada junjungan kita Nabi Muhammad Saw. Dengan ini kami sampaikan kepada Ust./Ustz bahwa soft copy file kinerja dimohon dikirim ke gmail min2bondowoso@gmail.com
Atas perhatiannya terima kasih.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Bondowoso, 30 Maret 2020
Kamad


Drs. Sutijo, S.Pd.

Senin, 23 Maret 2020

Perpanjangan Belajar Di Rumah

Assalamu'aikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Dengan memanjatkan puja, puji syukur kehadirat Allah Swt. serta salam pada Baginda Rasulullah Saw. 
Menindaklanjuti surat dari Kementrian Agama Bondowoso tanggaal 22 Maret 2020 No. 1752/Kw.13.1.2/KP1/03/2020 dalam upaya pencegahan dan meningkatkan kewaspadaan dini kesiapsiagaan dan antisipasi peyebaran virus COVID-19  Kami infotmasikan kepada semua Wali Murid MIN Bondowoso bahwa ada perubahan untuk belajar dirumah semula mulai tanggal 26 sd 29 Maret 2020 diperpanjang sampai dengan tanggal 5 April 2020,  mohon dibimbing belajarnya.  dan masuk kembali pada tanggal 6 April  2020. 
Atas perhatian kami ucapkan terima kasih

Bondowoso, 23 Maret 2020
Kamad MIN 2 Bondowoso
TTD


Drs. SUTIJO, S.Pd.

Rabu, 18 Maret 2020

FUTSAL MIN 2 BONDOWOSO MELESAT

  Dalam rangka memperingati Milad yang ke-3.MTSN 3 Bondowoso mengadakan turnamen Futsal yang diikuti oleh Klub futsal dari MI Negeri dan swasta sewilayah kecamatan Sukosari dan Wonosari.Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2020 .Setelah menempuh perjuangan melalui pertandingan yang melelahkan dan penuh dengan taktik serta strategi yang jitu dari sang pelatih futsah MIN 2 Bondowoso yaitu ustad Hafidz Ali  serta dukungan dari seluruh siswa/siswi serta dewan guru.Alhamdulilah pada pertandingan final Tim Futsah MIN 2 Bondowoso mampu mengalahkan Tim Fulsal dari MI Al Fattah Pecalongan dengan skor 2 - 1 .Sebelumnya pada pertandingan semifinal tim ini juga mempu melibas tim Futsal dari MIN 3 Bondowoso dengan skor tipis 1 - 0 untuk tim MIN 2.semoga kedepan lebih melesat lagi ke Kabupaten dan Propinsi

Selasa, 17 Maret 2020

Informasi Belajar Di Rumah

Assalamu'aikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Dengan memanjatkan puja, puji syukur kehadirat Allah Swt. serta salam pada Baginda Rasulullah Saw. 
Menindaklanjuti surat dari Kementrian Agama Bondowoso tanggal 26 Maret 2020 untuk mewaspadai virus corona. Kami infotmasikan kepada semua Wali Murid MIN Bondowoso bahwa mulai tanggal 26 sd 29 Maret 2020 putra-putri Bapak/Ibu pembelajan dilaksanakan di rumah masing-masing mohon dibimbing belajarnya.  dan masuk kembali pada tanggal 30 maret 2020. 
Atas perhatian kami ucapkan terima kasih

Bondowoso, 16 Maret 2020
Kamad MIN 2 Bondowoso
TTD


Drs. SUTIJO, S.Pd.



Senin, 16 Maret 2020

PRESTASI MIN 2 BONDOWOSO TAHUN 2019

PRESTASI SISWA TAHUN 2019
MIN 2 BONDOWOSO
NO NAMA JENIS LOMBA JUARA  KETERANGAN
1 M. FIKRUL ILMI Sains IPA Terintegrasi Harapan I KSN Kab. Bondowoso
2 MAIDATUL HASANAH Lari 60 M Harapan I Porseni Kab. Bondowoso
3 NURIL BADIK Tahfidz Putra Harapan II Porseni Kab. Bondowoso
4 MUFARRAHAH MTQ Putri Harapan III Porseni Kab. Bondowoso
5 SOFYAN SAURI Puisi Putra Juara I AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
6 NOVEL LIYANTI Puisi Putri Juara I AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
7 NURIL BADIK Tahfidz Putra Juara I AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
8 NOVEL LIYANTI Lari cepat Putri Juara II AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
9 AHMAD NUR KHOLIS Tartil Putra Juara II AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
10 NOVEL LIYANTI Pidato Putri Juara II AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
11 AIDIL RUDI SETIAWAN Puisi Putra Juara II AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
12 MAIDATUL HASANAH Lari cepat Putri Juara III AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
13 SOFYAN SAURI Tartil  Putra Juara III AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
14 MOH. RIYAN MUSTOFA Lari cepat Putra HARAPAN I AKPS KKMI 8 Kec. Sukosari dan Sumber Wringin
SEKELUMIT PENCERAHAN TENTANG ILMU

Ilmu adalah merupakan salah satu sarana bagi hamba Allah yang ingin mendapatkan kemulyaan dunia dan akhirat. Ingin bahagia di dunia dengan ilmu, ingin bahagia di akhirat dengan ilmu begitu juga ingin bahagian dunia akhirat juga dengan ilmu. Bagaimna caranya untuk mendapatkan ilmu?...
Dalam kitab ta'limul muta'allim ada 6 syarat untuk mendapat ilmu yang barokah dan bermanfaat yaitu:
1. Cerdik.
Orang yang cerdik yaitu orang yang bisa memanfaatkan waktudan kesehatannya dengan sebaik-baiknya. karena waktu dan kesehatan bagaikan pedang, kalau bisa memanfaatkan pendang dengan sebaik-baiknya maka ia akan memperoleh manfaat jika tidak maka pedang akan melukai dirinya. Oleh karena itu orang yang bisa memanfaatkan waktu dan kesehatannya ialah yang dikatakan cerdik.
2. Giat belajar
Untuk mendapatkan ilmu seseorang harus rajin belajar tanpa giat belajar ilmu tidak akan di dapat.
3. Sabar
Untuk mendapatkan ilmu tidak seperti halnya membalik telapat tangan tetapi diperlukan kesabaran karena ada tahapan-tahapan ujian dan waktu yang harus dilalui.
4. Ada bekal
Bekal bukan hanya kesehatan yang ia miliki namun juga ada biaya yang harus dikeluarkan oleh karenanya bekal diperlukan
5. Petunjuk Guru
Orang yang belajar tanpa guru akan menyesatkan karena dalam mencari ilmu harus ada yang mengarahkan dan tempat untuk bertanya dan ada yang mendoakan yaitu guru.
6. Waktunya lama
Dalam mencari Ilmu tidak dapat ditempuh dalam waktu yang singkat karena ilmu itu cahaya bagaimana seorang santri bisa mendapatkan semua cahaya tersebut seutuhnya bukan hanya bagian-bagiannya saja.
Semoga bermanfaat. Aamiin.

Sabtu, 14 Maret 2020

SISWI MIN KERANG JUARA III LOMBA KADER TIWISADA

SISIWI MIN KERANG JUARA III LOMBA KADER TIWISADA 
(DOKTER CILIK)
ANTAR SD/MI SE KABUPATEN BONDOWOSO
TAHUN 2013



ANANDA " NURUL JANNAH"
SAAT MENERIMA TROPY KEJUARAAN

Kamis, 12 Maret 2020

MEDIA PEMBELAJARAN ANDROID

Era Industri 4.0,
Guru Dituntut untuk Lebih Kreatif
TEMPO.CO, Jakarta - Kelas Pintar, solusi belajar online PT. Extramarks Education Indonesia, bekerja sama dengan Dinas Pendidikan DKI Jakarta menggelar workshop bertema "Guru Kreatif, Guru Masa Kini di Era Industri 4.0." Workshop juga digelar dalam rangka memperingati Hari Guru.
Fernando Uffie, Country Manager Extramarks Education Indonesia, menjelaskan bahwa dalam proses pendidikan di sekolah, kurikulum, guru, dan pembelajaran jadi variabel utama, maka peran guru adalah sentralnya.
"Perannya (guru) tidak tergantikan. Teknologi hadir untuk meng-empower peran guru agar bisa melaksanakan kurikulum secara maksimal," ujar Uffie, dalam keterangannya, Senin, 25 November 2019.
Menurutnya, di era industri 4.0 guru dituntut untuk lebih kreatif dalam proses belajar mengajar. Sementara di sisi lain, guru punya rutinitas padat, mulai dari membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang menyita waktu, membuat soal, memeriksa pekerjaan rumah, memeriksa hasil ujian, sampai perlu memasukkan nilai di raport.
Guru masa kini di era industri 4.0, kata Uffie, harus melek teknologi, agar lebih kreatif dan berkarakter, khususnya dalam proses belajar mengajar, karena siswa di era digital sekarang ini punya preferensi cara belajar yang beragam.
"Dominan adalah generasi visual. Sehingga metode penyampaian materi juga perlu disesuaikan, perlu campur tangan teknologi di dalamnya," kata Uffie. "Ini jadi salah satu bentuk komitmen Kelas Pintar dalam memangkas disparitas pendidikan berkualitas melalui teknologi."
Uffie mencontohkan bahwa dengan memanfaatkan teknologi, guru akan sangat terbantu dalam berbagai hal. Yang utamanya adalah dalam penyediaan materi yang memudahkan guru untuk mengajar sesuai dengan karakter siswa, apakah itu audio, visual, ataupun kinestetik.
Umumnya, tidak semua guru mampu membuat materi dalam bentuk audio, visual, ataupun kinestetik sesuai dengan karakter siswa. Ditambah lagi, kata Uffie, guru belum tentu mengerti tentang teknologi, sehingga di sinilah peran dari aplikasi atau solusi pendidikan diperlukan.
"Guru tidak perlu lagi repot membuat karena sudah disediakan. Apakah materi yang ada tersebut akan disampaikan langsung pada siswa atau bisa juga menjadi inspirasi bagi guru untuk memperkaya penyampaian materi dan membuat soal-soal," tutur Uffie.
Bisa juga, solusi pendidikan itu langsung digunakan oleh siswa maupun guru dalam proses belajar mengajar, di mana siswa maupun guru dapat dibekali dengan komputer, smartphone atau tablet sehingga dapat mengakses langsung secara bersama-sama. Jika memang tidak bisa diterapkan, dapat menggunakan proyektor di kelas untuk menampilkan materi pelajaran.
Di aplikasi Kelas Pintar guru, tinggal membuka materi pelajaran yang akan diajarkan dan siswa dapat belajar dengan lebih menyenangkan. Kalau pun harus memberikan ujian harian atau ujian semester, guru bisa menjadikan materi dari Kelas Pintar untuk inspirasi membuat soal-soal, bahkan memberikan soal-soal yang sudah ada pada siswa.
Kelas Pintar cukup banyak memberikan contoh soal, sehingga guru tidak perlu khawatir kekurangan, ditambah soal yang ada dikemas beragam bentuk dan sudah disesuaikan dengan tuntutan kurikulum 2013, mulai dari pilihan ganda, essay, hingga berbentuk High Order Thinking Skill (HOTS), yang tidak hanya mengedepankan aspek pengetahuan, tapi juga aspek sikap dan prilaku.
Dalam workshop tersebut dihadiri Ida Nurbani, Kepala Seksi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Pengawas dan Komite Sekolah, serta Lucy Santioso, psikologi anak yang membahas tentang pentingnya guru untuk memperhatikan karakter siswa.
Maka link di bawah ini adalah aplikasi pertama kami sebagai ujicoba dan untuk pembelajaran bagi kami untuk membuat yg lebih banyak lagi.Mohon masukan untuk kami
Apli8kasi Android untuk pembelajaran kelas 4 semester 2 Teme 8 sub tema 1 materi bahasa Indonesia : Cerita Fiksi








Semoga bermanfaat
https://drive.google.com/file/d/1_7pUJnFYMlxKRhVYwTUDuCIGF1CmGQAG/view?usp=sharing